Jakarta – Humas PPI. Ketua Umum DPP Perhimpunan Periset Indonesia (PPI), Syahrir Ika bersama Dewan Pakar PPI Bambang Subiyanto melakukan kunjungan ke Kompas TV (Kompas Grup), di Palmerah Selatan Jakarta, Rabu (13/07). “Kedua pihak bertemu untuk melakukan audiensi dalam upaya penjajakan kerja sama memperkuat diseminasi hasil-hasil riset”.
Kunjungan diterima oleh News Director Tribun Network, Febby Mahendra Putra dan Deputy Chief Editor Kompas TV, Yogi Arief Nugraha, pertemuan dihadiri juga oleh masing-masing dari Tim Kompas Grup dan Tim PPI. Di dalam pertemuan membahas tentang rencana kerjasama yang meliputi “kegiatan Kandidat Presiden Lecture dan Talk Show Diseminasi Hasil Riset secara berkala”.
Adapun acara Kandidat Presiden Lecture rencananya akan dilaksanakan di akhir bulan Oktober setelah pengumuman para calon presiden di sahkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Sedangkan pelaksanaan kegiatan diseminasi hasil riset menunggu kesepakatan lebih lanjut dari kedua belah pihak, dan dapat dilaksanakan di tahun ini ataupun tahun depan. (suhe)